About Me

Selamat datang dan terima kasih telah berkunjung di blog Fahrul Shaiman. Saya sebagai admin blog ini akan memperkenalkan sekilas profil tentang saya. Nama saya Fahrul Shaiman tinggal di tanah air Indonesia tepatnya di kota Bandung. Sebetulnya saya bukan seorang IT atau Programmer yang ahli di bidang komputer ataupun internet, saya hanyalah seorang karyawan swasta yang bekerja di suatu perusahaan yang bergerak di bidang sepeda motor, hanya saya mempunyai sebuah hobi dalam bidang internet, khususnya browsing, chating, blogging, dan sosial media. Selain dalam bidang internet, saya juga hobi dalam bidang musik, seperti bernyanyi, bermain gitar, drum, piano, dan beberapa alat musik lainnya yang bisa saya mainkan, karena menurut saya musik itu bukan hanya seni, tetapi bisa mewakili ataupun sebagai tempat mencurahkan perasaan jiwa. Dan sampai saat ini tiada hari tanpa bermusik.
waduh.. jadi kepanjangan ya tentang musiknya.. :D, oke kita lanjutin aja.... Saya yang lahir dithn 90 beragama islam dari keturunan sunda ini memiliki banyak suatu keingin tahuan, dan ini telah menjadi sifat saya dari sejak kecil. materi apapun yang memang belum saya ketahui, pasti saya ingin mengetahuinya, banyak orang juga yang bilang kalau saya ini orang nya banyak tanya, selalu bikin kesel orang.. hehe.. ya maklumlah namanya juga pengen segala tahu, tp kalau untuk urusan orang sih aku ga mau tahu ya..!!
Maka dari itu banyak orang yang bilang jg kalau saya ini orangnya segala bisa (hemm.. padahal saya ga merasa begitu.. msh banyak kekurangannya kok..!!) tp memang sih dalam bidang musik, olahraga, ataupun komputer, ya bisa disebut bisa sih tp bukan profesional.. :D, ya alhamdulillah semua itu dikarenakan aku selalu bertanya kepada yang tahu dan aku praktekan semuanya itu sendiri alias ngulik. insya allah semuanya pasti bisa dilakukan jika kita sungguh-sungguh.
Pesan terakhir dari saya, Lakukan apa yang menurut kata hati kamu itu yang terbaik, dan kejarlah impian kamu dengan berusaha sesungguh-sungguhnya (fahrulsaiman).

Well.. itulah sekilas profil dari saya sebagai admin blog ini, jika ada kata yang salah ataupun ada kesamaan dalam cerita profil diatas mohon dimaklum.

Salam Blogger,

fahrul-shaiman.blogspot.com

3 comments:

  1. Ajari lah bang, buat blogger keren kaya gini. boleh yaa bang ? :)

    ReplyDelete
  2. Bang boleh tanya" vario 125cc ada dua apah beda nya bang. Dp berapa bang ane mau keridit

    ReplyDelete
    Replies
    1. Beda nya cuma di sistem idling stop nya aja.. klo yg biasa dp nya 1,7jt klo yg pake idling stop 1,9jt

      Delete